Artikel
KOMPILASI KEGIATAN DALAM RANGKA HUT RI KE-78 DI DESA ARENAN
17 Agustus merupakan hari bersejarah bagi Bangsa Indonesia yang mana tanggal tersebut merupakan hari kemerdekaan Republik Indonesia. Sudah menjadi agenda rutin bagi seluruh masyarakat indonesia untuk memeriahkan HUT RI dengan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk menanamkan semangat patriotisme dan kecintaan terhadap tanah air. Serangkaian kegiatan untuk memperingati hari besar kemerdekaan negara republik Indonesia ke- 78 khususnya yang berada di Desa Arenan telah selesai dilaksanakan kegiatan demi kegiatan telah berjalan dengan lancar. Kegiatan dilaksanakan dari mulai tanggal 18-27 Agustus 2023 mulai dari perlombaan anak-anak, remaja, hingga dewasa.
Adapun berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka HUT RI Ke-78 Di Desa Arenan :
1. Pawai Budaya Desa Arenan
Pawai Budaya merupakan agenda rutin setiap tahunnya yang diselenggarakan oleh Desa Arenan dengan peserta yaitu siswa-siswi dari sekolah yang ada di Desa Arenan meliputi Anak-anak TK/BA, SD Negeri 1 Arenan, MI Muhammadiyah Arenan, SD Negeri 2 Arenan, dan MTs Ma'arif 12 Arenan. Acara ini berlangsung pada tanggal 18 Agustus 2023 pukul 08.00 WIB - Selesai. Untuk rute dalam pawai yaitu dimulai dari Mts Ma'arif 12 Arenan menuju jalan SD Negeri 1 Arenan yang berakhir di Kantor Balai Desa Arenan kemudian mereka kembali ke sekolah masing-masing. Begitu banyak antusias warga yang ikut menonton pawai ini salah satu faktornya adalah warga ingin melihat kreatifitas para peserta dalam mengenakan kostum yang terbuat dari barang bekas dan dibawakan dengan sangat cantik dan anggun oleh peserta.
2. Partisipan Pawai Budaya Kecamatan Kaligondang Untuk kegiatan kali ini Pemerintah Desa Arenan hanya menjadi partisipan dalam kegiatan pawai budaya yang diselenggarakan oleh kecamatan kaligondang pada tanggal 20 Agustus 2023 dengan peserta dari siswa-siswi seluruh sekolah yang terdapat di kecamatan kaligondang serta para pemerintah desa di bawah kecamatan kaligondang. Pemerintah Desa Arenan dalam kegiatan ini tidak sendiri dikarenakan adanya penggabungan antar Pemdes yang meliputi Desa Sidanegara, Desa Sidareja dan Desa Arenan. Untuk memeriahkan acara ini Pemerintah Desa Arenan juga membawa musik Tek-Tek Desa Arenan untuk mengiringi jalannya pawai budaya yang dimulai dari Lapangan Desa Kaliigondang dan berakhir di Taman Gembrungan.
3. Lomba Ibu Ceria
Perlombaan kali ini dipenuhi oleh ibu-ibu yang sangat semangat dan ceria dalam melakukan perlombaan, mereka semua menginginkan meraih kejuaraan baik individu maupun kelompok tetapi yang diambil kejuaraan hanya beberapa dan ini menjadi motivasi para ibu untuk bisa meraih kejuaraan tersebut. Perlombaan yang diselenggarakan diantaranya yaitu estafet tepung dan nyunggu tampah bertempat di aula Balai Desa Arenan pada tanggal 20 Agustus 2023.
4. Lomba Balita Sehat
Ini merupakan perlombaan dengan peserta paling lucu dikarenakan anak balita menjadi partisipan dari perlombaan ini, tidak kalah dengan ibunya balita juga memiliki semangat yang sangat tinggi dan begitu polosnya mereka mengikuti arahan dari sang ibu. Perlombaan yang diadakan diantarnya yaitu Memasukkan benda kedalam wadah, Memasukkan air kedalam botol, dan memakai baju yang pakai peniti sendiri.
5. Lomba Anak
Diselenggarakan pada tanggal 20 Agustus 2023 bertempat di Lapangan Desa Arenan dengan peserta dari usia 7-15 tahun. Jenis perlombaannya bisa dibilang merupakan perlombaan tradisional atau perlombaan turun temurun karena hampir disetiap wilayah Indonsia pasti terdapat salah satu dari perlombaan ini yaitu ada Balap karung, cerdas cermat, sodok air, dan makan kerupuk.
6. Lomba Badminton dan Tenis Meja
Kategori peserta dalam perlombaan ini yaitu diperkenankan anak-anak ataupun dewasa (umum) mengikuti perlombaan cabang olahraga ini. Untuk kegiatan ini ditempatkan pada 2 tempat yaitu aula balai desa dan lapangan telar, berbeda dengan perlombaan lainnya perlombaan kali ini dilaksanakan pada malah ahri yaitu pukul 20.00 WIB-Selesai. Perlombaan ini bertujuan untuk meningkatkan bakat yang ada pada masyarakat desa.